Blog

Feli's Food Blog
__________________________________________________________________
Shanghai adalah salah satu kota besar di daratan Cina. Sebagai salah satu kota besar, Shanghai dengan latar belakang sejarah dan budaya yang kompleks menyediakan berbagai macam opsi makanan, mulai dari stall makanan pinggir jalan sampai ke restoran berbintang Michellin Star. Penasaran dengan makanan unik dan khas dari Shanghai?


1. Cifantuan

Cifantuan adalah salah satu makanan yang berasal dari Shanghai. Makanan ini berupa youtiao, atau yang dikenal di Indonesia dengan sebutan cakwe, dibungkus dengan dengan ketan  beras putih. Makanan ini biasanya disajikan untuk sarapan, disantap bersama dengan segelas susu kedelai hangat. Di Hong Kong, makanan ini memiliki nama lain yaitu Ci faan.  Ci Faan kini muncul dengan
berbagai variasi, seperti dengan isian zha cai (acar sayuran) atau pun dengan isian wijen.

Menikmati Cifantuan di pagi hari

2. Tahu Fermentasi

The Famous Stinky Tofu

Tahu Fermentasi adalah salah satu jajanan favorit dari Shanghai. Meskipun memiliki aroma yang kurang sedap, namun bila anda berani mencobanya, Tahu  Fermentasi ini sebenarnya memiliki rasa yang enak. Tahu Fermentasi biasanya di goreng, kemudian dimakan dengan cara dicelupkan dengan kecap ataupun saus pedas.

3. Kebab Stroberi dengan saus karamel

Kebab Stroberi, Yum!

Merupakan modifikasi dari Kebab buah Hawthorne Berry. Jika anda menemukan Kebab Stroberi di jalanan Shanghai, tandanya negeri Cina akan segera mengalami musim semi. Kebab ini banyak dijual pada bulan Mei. 

Sumber : CNN, Wikipedia

___________________________________________________________________

Hidangan penutup khas Cina memiliki rasa yang cukup manis dan menyegarkan. Hidangan manis seperti ini biasanya disajikan dengan secangkir teh, atau dimakan setelah selesai menyantap hidangan utama. Bahan-bahan yang digunakana adalah bahan-bahan yang sering digunakan dalam hidangan Asia khas Timur, seperti ketan, pasta kacang, agar, dan masih banyak lagi. Berikut adalah famous desserts dari Negeri Tirai Bambu :

1.Guilinggao



2. Tart Susu (Egg Tart)



3. Permen Kumis Naga



4.  Es Krim Goreng



5. Kue Chongyang









It's that time of the year again.  HAPPY CHINESE LUNAR NEW YEAR 2556! May this year bring us an abundance of health, love, and wealth!

Hari raya Imlek, ternyata tidak hanya menjadi ajang untuk mengumpulkan angpao, tapi juga menjadi hari  yang ditunggu-tunggu untuk menyantap makanan-makanan istimewa, yang harus dihidangkan pada hari raya Imlek. Malam sebelum hari raya Imlek, biasanya akan ada acara kumpul keluarga, hanya untuk sekadar bercengkerama dan menikmati santap malam. Nah, pada malam itulah akan ada banyak hidangan istimewa. Apa saja dishes yang menjadi keharusan untuk dihidangkan saat hari raya Imlek?

1. Mie

Dengan menghidangkan mie, kita mendoakan orang-orang yang berkumpul untuk memiliki umur yang panjang dan berkah yang melimpah. Hati-hati, sangat pantang untuk memotong mie tersebut sebelum disantap! Karena melambangkan seperti memotong 'umur' kita. 


2. Ikan

Biasanya pada hari raya Imlek, seekor ikan yang utuh akan disajikan, baik digoreng, di tim, atau dengan teknik memasak lainnya. Bahasa Mandarin dari ikan adalah 'yu',berarti surplus; sehingga kata yu/ ikan melambangkan bahwa setiap orang akan memiliki surplus/ kelebihan dan selalu berkecukupan (=kemakmuran) , sehingga menyajikan ikan pada hari raya Imlek sudah menjadi keharusan.


3. Lumpia

Lumpia, bila diterjemahkan ke dalam bahasa Inggris memiliki nama 'Spring Rolls', karena merupakan salah satu makanan yang dimakan saat musim semi (Spring). Lumpia adalah salah satu jenis makanan asal Kanton, yang juga merupakan salah satu hidangan dimsum. Lumpia memiliki isian yang dapat berupa macam sayuran, daging, atau sesuatu yang manis. Menyajikan lumpia pada hari raya Imlek melambangkan berkah, karena bentuknya yang mirip seperti 'batangan emas'. 


4. Pangsit

Pangsit tradisional asal negeri Cina dapat dibuat seperti Yuanbao,berbentuk seperti kapal, oval, dengan kedua ujung menyatu di satu bagian. Yuanbao adalah emas berbentuk kapal, merupakan mata uang yang digunakan pada zaman dahulu di Cina. Menurut kepercayaan, jumlah pangsit yang dimakan saat perayaan Imlek melambangkan berapa banyak uang atau kekayaan yang akan ia dapat tahun itu.

Pangsit berbentuk Yuanbao

Yuanbao

Have a Great Year, Folks!

Sumber : chinesehighligts,com, steamykitchen.com





Song Fa Bak Kut Teh adalah salah satu restoran ternama di Singapore yang memiliki 2 toko di daerah kawasan Clark Quay. Setiap pergi ke Singapore, saya bersama dengan keluarga selalu menyediakan waktu untuk menyantap dan menikmati the legendary bak kut teh disini. Terakhir kali saya menyantap Song Fa Bak Kut Teh adalah saat libur lebaran tahun 2013. Tak lama setelah saya kembali ke Jakarta, sekitar 2 bulanan, ternyata Song Fa Bak Kut Teh telah hadir di Indonesia! Tepatnya di Pantai Indah Kapuk. Tentu saja saya langsung mencobanya, meskipun jarak dari rumah menuju PIK cukup jauh. Dan ketika sampai di tempat tujuan, saya telah disambut oleh antrian panjang mengular di depan restoran tersebut. Tentu saja bukan pemandangan yang asing, mengingat bila ingin memakan Bak Kut Teh ini di Singapore anda juga harus mengantri panjang. Song Fa Bak Kut Teh di Jakarta, mendapat respon yang tak kalah baik dibanding Singapore. Orang mungkin mengira bahwa rasa dan kualitas di Jakarta, tentunya akan berbeda dengan yang di Singapore. Namu, ternyata restoran ini berhasil mempertahankan cita rasanya.

Seperti apa sih bentuk semangkuk Bak Kut Teh Song Fa?



Bak Kut Teh dapat dimasak dengan dua jenis, yaitu berkuah hitam karena ditambah dengan kecap, atau berkuah bening. Song Fa Bak Kut Teh memiliki kuah kaldu bening, yang merupakan hasil rebusan iga babi selama beberapa waktu. Ketika anda menyantap kuah kaldu tersebut, akan ada rasa bawang putih yang cukup strong, namun tidak mengganggu, hal ini dikarenakan kuah kaldu tersebut direbus bersama bawang putih. Kemudian, akan ada rasa pedas yang bukan berasal dari sambal maupun cabai, tetapi dari lada yang menyegarkan dan terasa pas di mulut. Daging iga babi yang disajikan dengan kuah kaldu tersebut, memiliki ukuran yang pas, tidak terlalu banyak maupun sedikit; dengan daging yang tidak terlalu banyak mengandung lemak. Selain bak kut teh, anda juga dapat memesan side dishes, seperti youtiao yang bisa anda makan dengan mencelupkannya ke kuah, atau dengan jeroan babi, dan tumis sayuran hijau. 


Tertarik untuk pergi dan mencoba? Berikut adalah alamat Song Fa Bak Kut Teh di Indonesia :
Ozone Mall, L01-05 & 05A
Jl. Pantai Indah Kapuk Utara 3
Pantai Indah Kapuk
Jakarta Utara, 14660




___________________________________________________________________

Beras adalah salah satu makanan pokok negara-negara yang berada di kawasan Asia, termasuk Cina. Setelah mendapat  beberapa pengaruh budaya di daerah-daerah, kini kita dapat menikmati hidangan nasi yang dapat dimasak dalam berbagai cara. Seperti misalnya, nasi goreng (teknik ini diciptakan untuk memasak nasi sisa yang sudah ingin basi, agar tidak basi dijadikan nasi goreng), nasi hainam, dan masih banyak lagi. Simak lebih lanjut yuk, hidangan nasi apa saja yang bisa kita temukan di Cina!


1. Nasi Goreng Yang Chow




2. Nasi Ayam/ Hainam



3. Nasi Claypot




4. Bubur dengan berbagai isian



5. Zongzi (Bacang)




6. Lo Mai Kai

Sebagai salah satu pecinta makanan, tentunya saya memiliki beberapa TV shows yang menjadi tongkrongan setiap harinya untuk sekadar mengupdate pengetahuan tentang makanan dan juga tempat apa yang patut di explore dan dicoba. Berikut ini adalah Food TV Shows yang wajib dicatat dan jadi tontonan! Check these shows out :
1. Axian's Food Adventure

Ditemani seorang host yang cukup quirky bernama Axian, lewat acara ini penonton akan diajak untuk meng-explore banyak tempat-tempat yang menyimpan segudang cerita rasa. Mulai dari masakan Cina khas Teochew, Hakka, dan masih banyak lagi. Tidak seperti acara lainnya, Axian's Food Adventure tidak membahas mengenai restoran yang sedang hits dikunjungi, tetapi akan meng-explore ke tempat-tempat terpencil dimana cita rasa otentik dari sebuah makanan dapat ditemukan, sekaligus mengajak anda melihat berbagai budaya di daerah setempat. Anda bisa menonton acara ini di Asian Food Channel!

Our Beloved Host

2. Kylie Kwong : Heart and Soul

Kylie Kwong adalah seorang chef, entrepreuner, pemilik restoran, dan juga host sebuah acara milik ABC Australia, Kylie Kwong: Heart and Soul. Meskipun merupakan generasi ke-3 keturunan Cina yang telah lahir di Australia, Kylie Kwong tetap belajar memasak masakan khas Cina, khususnya masakan khas Kanton dari ibunya. Dalam acaranya ini, Kylie Kwong akan mengajak anda memasak berbagai masakan otentik Cina, yang dapat dimodifikasi dan dihidangkan dengan cantik seperti makanan modern lainnya. 



3. Martin Yan's China


Martin Yan adalah salah satu chef dan food writer masakan Cina yang sangat terkenal di dunia Internasional. Memulai karirnya dari menjadi host sebuah program memasak televisi di Canada, pada tahun 2008 Martin Yan memiliki acara food hunting sendiri bernama Martin Yan's China. Martin Yan's China mengajak anda untuk mengunjungi berbagai daerah di Cina, mengenal budaya-budaya yang ada, dan juga mengajak anda meng-explore berbagai masakan khas setiap daerah. Must-Watch-Food-TV-Show!

Sumber (biografi host) : Wikipedia
Makanan Cina seringkali didominasi oleh daging babi. Berikut ini adalah beberapa makanan khas Cina dengan bahan utama daging babi :


1. Iga Babi Panggang Madu 

2. Charsiu 


 

3. Perut Babi (Samchan) dengan Talas ala Hakka


4. Babi Goreng Asam Manis


5. Pangsit


6. Bak Kut Teh


Previous PostOlder Posts Home